MUI dan KEMENAG Kab Jombang Adakan Pelatihan Dakwah

Jombang (11/03/2013) – Pondok Pesantren Gadingmangu bekerjasama dengan MUI dan Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Jombang mengadakan Pelatihan Dakwah bagi para santriwan dan santriwati yang tengah menimba ilmu di pondok pesantren tersebut. Pelatihan dakwah yang berlangsung 11 Maret 2013 ini diisi oleh para pemateri dari MUI, Kemenag dan DPD LDII Kab Jombang.

(Kontributor: Fajar Ibnu)

DPW LDII Jawa Barat Gelar Workshop ICT

Image

Pembukaan Workshop ICT yang diselenggarakan oleh DPW LDII Jawa Barat

Bandung (16/02/13) – Dewan Pimpinan Wilayah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPW LDII) Jawa Barat menggelar Workshop Information & Communication Technology (ICT) selama dua hari, 16-17 Februari 2013.

Workshop yang diselenggarakan di kantor DPW LDII Jawa Barat jalan Sarijati Margacinta Bandung ini dihadiri oleh seluruh perwakilan DPD Kota/ Kabupaten se-Jawa Barat ditambah  utusan dari pondok pesantren.

Kemajuan teknologi telah membawa dampak yang sangat besar pada kehidupan masyarakat termasuk umat Islam di dalamnya.

Lebih lanjut dalam arahannya Ir.MT. Prasetio Sunaryo selaku Ketua DPP LDII yang juga anggota Dewan Riset Nasional bidang Hankam mengatakan, ” Jangan sampai teknologi itu malah membuat umat menjadi rusak karena disalah gunakan untuk menyebarkan pornografi, hasutan kebencian, fitnah atau berita bohong, hendaknya warga LDII dimanapun berada justru harus bisa meneladani masyarakat luas untuk bisa menggunakan teknologi itu untuk hal-hal positif, kebajikan, nasihat amar ma’ruf nahyi munkar, maka era Cyber ini kita manfaatkan untuk berdakwah.”

Workshop ICT yang bertajuk Membangun SDM Unggul Melalui Cyber Dakwah ini sukses dibuka oleh Ketua Umum DPP LDII Prof. DR. KH Abdullah Syam, MSc.

(Kontributor. Fajar Ibnu)

Musda Lembaga Dakwah Islam Indonesia Kota Bekasi

Musda LDII Kota Bekasi 2011

GENERASIINDONESIA – HM Nurhadi kembali terpilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia Kota Bekasi, Jawa Barat, periode 2011-2016 melalui Musda yang berlangsung pada hari Sabtu, (9/7) pekan lalu di Gedung Balai Besar Peningkatan Produktifitas Cevest Cikarang, Bekasi Selatan.

HM Nurhadi terpilih kembali dengan mengantongi suara mayoritas meski sempat dihujani interupsi oleh peserta ketika membacakan laporan. Namun karena dianggap lebih visioner dan sangat piawai dalam memimpin, peserta pun memilihnya untuk kembali menduduki kursi Ketua.
“Beliau sosok yang sangat supel, Lembaga Dakwah Islam Indonesia di Kota Bekasi ini memiliki berbagai program yang melibatkan ormas lain terutama dalam menggalang aktifitas positif di kalangan remaja dan pemuda, ini layak ditiru oleh daerah lain. Apalagi akhir-akhir ini pemerintah sedang menggalakkan penggalangan pemuda untuk meredam berbagai aksi tawuran dan sebagainya,” kata Agus Wiebowo, salah satu peninjau.
Musda dihadiri oleh seluruh unsur dalam struktur organisasi DPD yang meliputi DPC hingga PAC di seluruh Kota Bekasi. Seluruh unsur Muspida Kota Bekasi, Majelis Ulama Indonesia dan perwakilan ormas-ormas Islam lain. Dari Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Dakwah Islam Indonesia, hadir sebagai pengisi sesi pembekalan adalah Ratoyo Rasdan yang juga Asisten Deputi Kewirausahaan, Kementerian Pemuda dan Olahraga.
HM Nurhadi dalam pidato sambutan usai penghitungan suara yang mengukuhkannya kembali sebagai Ketua DPD, menegaskan sekali lagi bahwa seia sekata dengan Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Dakwah Islam Indonesia, bahwa DPD Kota Bekasi juga mendukung sepenuhnya empat pilar kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI adalah harga mati.Hal ini ia sampaikan karena banyak pihak memandang ormas islam identik dengan ekstrimis, tidak nasionalis dan sebagainya.

Ketua LDII Tantang Pemkot Bekasi Soal Penghijauan

Generasi muda LDII berkiprah dalam Bekasi Go Green

 

BEKASI, PedomanNEWS.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), Bekasi bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi dan Direktorat Jenderal Kehutanan menyelenggarakan kegiatan Go Green di Gelanggang Olahraga (GOR) Bekasi, Minggu (26/06/2011).

Ketua DPD LDII Bekasi, Drs H Muhammad Nurhadi, sempat menantang Pemkot Bekasi untuk mendukung aksi penghijauan tersebut, “tunjukkan wilayah-wilayah Bekasi bagian mana yang siap untuk kami (LDII) hijaukan.”

Acara dibuka dengan sambutan oleh Ketua DPD LDII Bekasi, yang dilanjutkan dengan penyerahan bibit pohon dan alat biopori oleh plt. Walikota Bekasi, Rachmad Effendi, kepada masing-masing Camat se-kota Bekasi.

“Pemda sangat mendukung program go green yang dilaksanakan oleh DPD LDII Bekasi dan disarankan agar menjadi program rutin,” ujar Rachmad.

Kegiatan yang juga diisi dengan kegiatan-kegiatan seperti long march, aneka lomba, bazar, dan tentunya pembagian bibit pohon ini dihadiri oleh kurang lebih 6000 orang masyarakat kota Bekasi.

 

Nurhadi mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan agar masyarakat kota Bekasi mendukung program go green dan mendorong untuk menggunakan produk-produk hasil pengolahan barang bekas.

Nurhadi juga menambahkan bahwa upaya penanaman pohon ini juga dimaksudkan untuk mengurangi dampak pemanasan global.

(sumber pedomannews.com)

PLT WALIKOTA: GO GREEN MENUJU BEKASI YANG IHSAN

Wakil walikota Bekasi menerima secara simbolis sejumlah pohon dari Ketua DPD LDII Bekasi, Drs H Muhammad Nurhadi

Kota Bekasi – Ada yang berbeda dari gelaran kegiatan Car Free Day yang biasanya dilakukan oleh Pemkot Bekasi. Kali ini, kegiatan Car Free Day lebih dimeriahkan lagi dengan adanya kegiatan Go Green yang diselenggarakan oleh Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), Minggu (26/6/2011) pagi WIB.
Setelah mengadakan kegiatan senam bersama masyarakat, Plt Walikota Bekasi Dr H Rahmat Effendi, menerima secara simbolik sejumlah pohon dan pelubang biopori dari ketua LDII Kota Bekasi guna menghijaukan Kota Bekasi.
Plt Walikota Bekasi Dr H Rahmat Effendi dalam sambutannya mengatakan, “Tujuan dari Bekasi yang Ihsan yaitu mendidik masyarakat untuk memiliki karakter jiwa budaya yang bersih, seperti yang dilakukan LDII ini dengan Go Green-nya,” ujarnya.
Selain masyarakat, kegiatan tersebut juga diikuti oleh para pejabat di lingkungan Pemkot Bekasi. Plt Walikota Bekasi Dr H Rahmat Effendi mengajak jajaran aparaturnya untuk lebih giat dalam menggelar kegiatan car free day yang rutin dilaksanakan tiap dua minggu sekali itu.
Dalam kegiatan car free day tersebut, Plt Walikota Bekasi Dr H Rahmat Effendi melanjutkan agendanya dengan bersepeda menuju Kecamatan Rawalumbu dan Bantargebang.(timweb/goeng)

WAGUB USULKAN PELAJARAN AGAMA DI SEKOLAH DITAMBAH

Banda Aceh, 1/5 (ANTARA) – Wakil Gubernur Aceh Muhammad Nazar mengusulkan perlunya penambahan pelajaran agama di sekolah-sekolah umum agar siswa memiliki pemahaman yang tinggi, sehingga tidak mudah terpengaruh dengan ajaran-ajaran yang bisa mendangkalkan aqidah Islam.

“Saya rasa pelajaran agama di sekolah-sekolah umum mulai SD sampai SMA bahkan perguruan tinggi perlu ditambah agar anak-anak kita memiliki kepahaman agama yang tinggi, sehingga tidak mudah terpengaruh,” katanya di Banda Aceh, Sabtu (30/4) malam.

Ia menyatakan hal itu saat silaturrahmi dengan pejabat baru
Kepala Badan Intelijen Daerah (Binda) Aceh Kolonel Zamzami dengan para
ulama di pesantren Al Ishlah Al Aziziyah Lueng Bata Banda Aceh.

Ketua Umum Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Prof Dr Abdullah Syam, MSc turut diundang pada acara tersebut.

Wagub menyatakan, pelajaran agama di sekolah-sekolah umum sekarang ini sepertinya tidak efektif lagi, yakni dalam sepekan hanya 90 menit, sehingga sangat sedikit sekali anak-anak memproleh pendidikan agama.

Oleh karenanya, perlu ditambah pelajaran agama di sekolah-sekolah umum, khususnya lagi di perguruan tinggi, agar anak-anak dan mahasiswa memiliki dasar-dasar kefahaman agama yang kuat, sehingga apabila ada ajaran-ajaran yang menyimpang dari Islam mereka tidak mudah terpengaruh, kata Muhammad Nazar.

Menurut Wagub, banyaknya generasi muda Aceh yang selama ini
terpengaruh dengan aliran-aliran yang menyimpang dari agama Islam, karena memang pendidikan agamanya sangat dangkal, sehingga mudah terpengaruh.

“Yang lebih menyedihkan lagi anak-anak kita yang terpengaruh adalah mereka yang pandai dan orang tuanya juga pejabat. Ini menunjukkan bahwa kalau ilmu agamanya dangkal, maka siapapun dia akan mudah terpengaruh,” katanya.

Wagub menyatakan, untuk menambah pelajaran agama ini tidak
mungkin mengandalkan anggaran dari APBN, tapi perlu tambahan dana dari
APB Aceh atau APB kabupaten.

Untuk itu, ia berharap DPR Aceh perlu mendorong program ini, sehingga pendidikan agama anak-anak Aceh bisa lebih meningkat lagi.

“Masalah agama merupakan masalah penting, jangan dianggap
remeh, semua pihak perlu memikirkan hal ini, sehingga anak-anak kita tidak terjerumus pada hal-hal yang bertentangan dengan Islam,”
katanya.

Ia juga mengharapkan agar meunasah dan masjid di Aceh lebih
diberdayakan lagi untuk kegiatan pengajian.

Sementara itu, Ketua Umum LDII Abdullah Syam yang diundang pada
acara silaturrahmi itu mendukung program Wagub Aceh tersebut, karena
hanya dengan cara menambah pelajaran agama tersebut para generasi muda Aceh tidak mudah terpengaruh.

“Saya rasa apa yang diinginkan Wagub itu sangat positif, karena bila anak-anak kita memiliki pemahaman agama yang kuat, maka tidak akan mudah terpengaruh,” katanya.

Menurut profesor riset di Kementerian Kehutanan itu, pendidikan agama mutlak diberikan anak-anak mulai sejak dini sampai dewasa dan diberikan secara kontinu, sehingga keimanannya semakin tebal.

Pendidikan agama tidak cukup hanya diberikan di pendidikan formal, tapi juga nonformal, dengan mengikuti pengajian-pengajian yang ada di desanya masing-masing.

Untuk itu, kata Abdullah Syam, imbauan Wagub Aceh agar meunasah dan masjid dihidup-hidupkan untuk kegiatan agama sangat
tepat.

“Jadi, meunasah dan masjid tidak hanya untuk shalat wajib saja, tapi dimanfaatkan untuk kegiatan pengajian. Waktunya tidak perlu lama, tapi dilakukan secara terus-menerus,” katanya.

Bagi LDII, kata dia, sudah sangat menyadari bahwa dengan
perkembangan zaman sekarang ini tidak ada jalan lain kecuali untuk
memperbanyak mengadakan pengajian-pengajian, sehingga warga LDII
memiliki kepahaman yang kuat.

Oleh karenanya, LDII di dalam program kerjanya, salah satunya
adalah mengadakan pendidikan agama mulai dari tingkat pimpinan anak
cabang (PAC/setingkat desa), pimpinan cabang (PC/setingkat kecamatan),
sampai kabupaten/kota hingga provinsi.

LDII, NU, Muhammadiyah & Umat Islam DKI Takbir Akbar di Istiqlal

Jakarta,(9/10),LDII beserta seluruh Ormas islam mengajak seluruh kaum muslim di Indonesia untuk dapat menjadi solusi berbagai persoalan bangsa terutama dalam mengatasi kemiskinan yg selama ini menjadi persoalan yg tidak terselesaikan di Indonesia.

Ketua DPP LDII yg  juga pantia Takbir Akbar di Istiqlal H. Prasetyo Sunaryo mengatakan selama ini peran serta umat islam di Indonesia dalam memerangi kemiskinan masih sangat minim, meski sebagian besar penduduk indonesia memeluk agama islam. “Sebagian besar penduduk miskin di Indonesia adalah kaum muslimin. Kalau kita lihat saat ini umat islam di Indonesia bahkan diseluruh dunia saat ini masih belum berperan sebagai pemberi solusi pemecahan masalah kemiskinan tapi masih sering dituding sebagai pembuat masalah.”tambahnya.

Data BPS menyebutkan bahwa ada 31 juta penduduk Indonesia hidup dalam kemiskinan.Menurut Prasetyo  hal ini seharusnya dijadikan ladang amal sholeh bagi kamu muslimin di Indonesia untuk bisa berperan serta dengan pemerintah guna penanggulangan kemiskinan tersebut.

“Dalam hadist diriwayatkan bahwa kemiskinan mendekatkan diri kepada kekufuran,hal ini harus disadari oleh kaum muslimin indonesia untuk dapat menolong saudaranya dan lingkungan disekitarnya karena sebagian besar masyarakat miskin di Indonesia adalah umat islam.”kata prasetyo kepada wartawan di jakarta hari ini.

Lebih lanjut prasetyo mengatakan sebagai umat terbesar di Indonesia kaum muslim diajak untuk kembali meneladi sifat yang di miliki Nabi Muhamad yg selalu berjuang tidak hanya menyebarkan agama Islam belaka tetapi juga berusaha memakmurkan setiap wilayah dimana islam tersebut berada.

“Keberadaan agama islam sebagai “Rahmatan Lil Alamin” akan semakin bermakna manakala seluruh pemeluknya dapat memberikan kesejahteraan dan rasa aman di lingkungan masing-masing. Bayangkan kalau setiap 1 keluarga muslim dapat melakukan hal itu maka kedamaian dan kemajuan islam akan semakin cepat,”tegasnya.

Selain masalah kemiskinan,menurut prasetyo kaum muslimin juga harus bisa menjadi pelopor dalam berbagai kegiatan yg memajukan bangsa indonesia tanpa harus meninggalkan kaidah agama. “banyak ladang amal sholeh yg bisa dikembangkan kaum muslimin tanpa harus melakukan kekerasan seperti yg terjadi saat ini,”imbuhnya.

Sementara itu Ketua departemen pemudan Dewan Masjid Indonesia H. Daud poliradja mengatakan, mementum takbir akbar yg di ikuti hampir semua ormas islam ini dapat dijadikan titik balik kebangkitan Islam di Indonesia.

“ini untuk pertama kalinya seluruh ormas islam terlibat dalam acara takbir akbar.Kita harapkan mereka yg selama ini berjalan sendiri-sendiri kedepan akan saling sinergi membangun bangsa indonesia dengan memerangi kemiskinan. Mereka antara lain Dewan Masjid Indonesia, LDII,NU,Muhamadiyah,Badan Koordinasi Pemuda Masjid seluruh Indonesia,Majelis Nurul Mustofa,Persis,dll yg saya tidak bisa sebutkan satu persatu”kata Daud.

Daud menambahkan sebagai negara muslim terbesar di dunia umat islam di Indonesia diharapkan mampu dan berperan aktif dalam menyelesaikan berbagai persoalan baik didalam negeri ataupun dunia internasional. sehingga Islam dapat kembali menuju zaman ke emasan seperti masa terdahulu.

Pada kesempatan yang sama, Menurut Prasetyo juga dibagikan santunan sebanyak 10 ribu anak yatim piatu.”Penyerahan santunan itu dilakukan oleh Menteri Negara BUMN kepada mereka (anak yatim ) dari berbagai daerah yang ada disekitar jabotabek,” kata prasetyo.

Umat Islam Kecam Rencana Hari Bakar Al Qur’an di Amerika

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA–Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) bersama beberapa ormas Islam di DKI Jakarta yang dikoordinir Dewan Masjid Indonesia (dmi) mendesak pemerintah untuk tidak tinggal diam menghadapi rencana aksi pembakaran Alqur’an secara massal di Dove World Outrech Center, sebuah gereja yang ada di Florida, Amerika Serikat, pada 11 september ini.

Bahkan, pemerintah diminta untuk menyampaikan nota keberatan kepada pemerintah AS terhadap rencana provokatif tersebut. ”Sebelum terlambat pemerintah seharusnya berkomunikasi kepada pemerintah AS dalam rangka melaksanakan amanah pembukaan UUD 45 untuk ikut serta menciptakan perdamaian dunia dengan mencegah rencana tersebut,” ujar Ketua Umum DPP LDII, Abdullah Syam, di sela-sela i’tikaf dan doa bersama di Masjid Istiqlal Jakarta, Rabu (1/9).

Abdullah Syam mengingatkan, jika tindakan itu benar-benar terjadi maka akan menimbulkan dampak yang luar biasa bukan hanya di dunia tapi juga di Indonesia. Bisa jadi, ujarnya, umat Islam di Tanah Air akan melakukan tindakan balasan. Menurutnya, dalam waktu dekat mereka  juga akan menyampaikan surat keberatan dan kecaman atas rencana aksi itu kepada Kementrian Luar Negeri Indonesia untuk diteruskan kepada pemerintah AS. ”Mungkin dalam satu atau dua hari ini surat akan kita kirimkan,” ungkapnya .

Sebagai negara berpenduduk Islam terbesar di dunia, Abdullah Syam mengatakan, Indonesia seharusnya dapat banyak berperan aktif dalam menjaga harmonisasi hubungan antara umat Muslim dan non-Muslim. ”Peran ini harus lebih digiatkan oleh Indonesia sehingga isu negatif yang senentiasa dilontarkan dunia barat terhadap Islam dapat di hilangkan,” cetusnya.

Dalam deklarasi HAM yang telah disepaki seluruh bangsa-bangsa telah termuat bahwa setiap manusia mempunyai hak untuk menganut agama yang mereka inginkan dan berhak untuk membela agamanya. Abdullah Syam menjelaskan, hal ini harusnya disadari oleh pihak-pihak yang berupaya untuk merusak Islam. Oleh karena itu, lembaga-lembaga gereja harus menyadari betul mengenai fungsi dan peran mereka dalam menjaga harmonisasi hubungan antar umat beragama.

sumber: www.Republika.co.id

LDII Go Green

Selamatkan Lingkungan

Makassar (ANTARA News) – Lembaga Dakwah Islam Indonesia LDII memusatkan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Makassar dengan penanaman 100 pohon persahabatan pada 21 Juni 2010.

“Seluruh perwakilan DPD LDII dari 33 provinsi, termasuk enam penerima penghargaan yang berprestasi dalam pelestarian lingkungan akan hadir di Makassar,” kata Ketua LDII H Prasetyo Sunaryo di Makassar, Sabtu.

Menurut dia, kegiatan “LDII Go Green” ini di kota “Angin Mamiri”  ini, diawali dengan penanaman pohon persahabatan oleh Gubernur Sulsel H Syahrul Yasin Limpo, Kementerian Lingkungan Hidup dan pengurus DPP dan DPD LDII di Jalan Berua Raya, Daya, Makassar.

Dia mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dalam memberikan stimulus kepada masyarakat untuk memperbaiki kondisi lingkungan yang semakin menurun dan memicu terjadinya pemanasan global.

“Gerakan penghijauan ini untuk menjaga kelestarian lingkungan yang berkelanjutan melalui reklamasi dan revegetasi berwawasan religi, karena menjaga lingkungan itu merupakan bagian dari dakwah menyerukan kebajikan,” katanya.

Selain kegiatan menanam pohon, katanya, DPP LDII akan memberikan penghargaan kepada warga LDII yang berprestasi dalam pelestarian lingkungan, di antaranya H Budirama Natakusuma (penggagas biopori dan car free day DKI Jakarta), Hj Erni Suhaina Fadzri Nandang (penerima Upakarti 2008 dan Rekor Muri untuk pemanfaatan limbah non B-3 untuk pakaian dan dekorasi pesta pernikahan) dan Supri (penerima Kalpataru).

Agenda lainnya pada hari yang sama adalah sarasehan konservasi lingkungan pada 21 Juni 2010 di Graha Pena, Makassar yang menampilkan pembicara utama Sekretaris Menteri Lingkungan Hidup dan Emil Salim, mantan Menteri Lingkungan Hidup.

“Khusus aksi penanaman pohon ini yang bertujuan untuk menekan terjadinya pemanasan global yang juga berdampak pada perubahan iklim, diharapkan diikuti dengan upaya pemeliharaan pohon yang telah ditanam oleh masyarakat,” ujarnya.

Sementara target pohon jenis sambit yang dikenal dengan istilah pohon ba`do oleh warga setempat, Prasetyo yang didampingi Ketua DPD LDII Sulsel H Haryanto mengatakan, ditargetkan mencapai satu juta pohon yang penanamannya akan dilakukan secara bertahap.(*)
(T.S036/R009)

sumber: www.antaranews.com

LDII Galang Bantuan untuk Gempa Bumi Tasikmalaya

Tim Gerak Cepat Bantuan Kemanusiaan DPP LDII untuk Bencana Alam

Tim Gerak Cepat Bantuan Kemanusiaan DPP LDII untuk Bencana Alam

Menyusul terjadinya gempa bumi, Rabu (2/9) pukul 14.52 WIB tim relawan gerak cepat yang diturunkan Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) hari ini dengan beberapa rombongan dan 1 unit truk dari Jakarta menuju Bandung untuk menghimpun bantuan dan membawa tim kesehatan, obat-obatan, tenda, makanan dan minuman, serta berbagai macam perlengkapan lainnya langsung menuju lokasi gempa di Tasikmalaya Jawa Barat.

Seperti dilansir dibeberapa media, gempa berkekuatan 7,3 Skala Richter yang berpusat di barat daya Tasikmalaya ini telah memakan banyak korban jiwa dan materi. Menurut laporan Pusdalops Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), korban itu tersebar, yakni 10 orang di Kabupaten Cianjur, 10 orang di Kabupaten Garut, 2 orang di Kabupaten Sukabumi, 9 orang di Kabupaten Tasikmalaya, 8 orang di Kabupaten Bandung, 1 orang di Kabupaten Bandung Barat, 2 orang di Kabupaten Bogor dan 4 orang di Kabupaten Ciamis.

Data Pusdalops BNPB menyebutkan sebanyak 8.835 unit rumah rusak berat dan 10.106 unit rumah rusak ringan terdapat di 10 kabupaten/kota. Data kerusakan terbanyak terdapat di Kabupaten Ciamis sebanyak 5.085 unit rusak berat dan 6.211 unit rusak ringan.

Kita semua berdoa, semoga saudara-saudara kita yang menjadi korban diberi ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini.

Allohuma jurni fii musibati wa aflihli khoiruminha. Amiin. <Fjr/Ckr>